Get paid To Promote at any Location

Sunday, January 9, 2011

Yamaha R125 Bakal Lindas Pulsar 135

Foto: Ist
NEW DELHI- Jika di Indonesia Yamaha menerapkan mesin 125 cc untuk skuter matik (skutik) Xeon, maka Yamaha Motor Corp tengah mempersiapkan Asia sebagai target pasar R125.

R125 merupakan motor sport dari Yamaha yang sering disebut "adik kandung" Yamaha R15. Bila R15 ditopang mesin 150 cc, maka Yamaha R125 memiliki jeroan berkapasitas 125 cc.

India merupakan negara pertama yang ditunjuk untuk meluncurkan R125 di Asia. Meski belum ada keterangan kapan motor sport itu akan mengaspal namun spyshoot kemunculannya saat di uji coba di India sudah tertangkap kamera.

Kehadiran ini merupakan bentuk tindak lanjut penampilan perdana Yamaha R125 di New Delhi Auto Expo 2010.

"Kami akan mamasuki pasar 125 cc premium dengan R125. Motor ini akan menjadi motor sport 125 cc pertama di negeri ini," ujar juru bicara Yamaha India seperti dikutip dari Motorbeam, Senin (13/12/2010).

Dari data-data yang dilansir Yamaha, R125 sanggup menghasilkan daya maksimum 14,5 bhp pada putaran mesin 9.000 rpm. Sementara torsi puncaknya bisa diraih hingga 12,2 Nm di 8.000 rpm.

Dengan pilihan warna Burning Blue, Sports White, Impact Yellow, dan Midnight Black, di India diperkirakan motor ini akan dilepas dengan harga Rp16 jutaan.

Banderol tersebut tentu menjadikan kehadiran R125 di Negeri Tajmahal itu bakal bersaing ketat dengan Bajaj

No comments:

Post a Comment